SEO On-Page: 9 Cara Paling Ampuh

SEO On-Page: 9 Cara Paling Ampuh
SEO On-Page merupakan hal yang penting, jika Website Anda ingin diletakkan di halaman pertama pada Search Engine. Sebelum kita bahas lebih mendalam, kita akan bahas dengan definisi.

Apa itu SEO On-Page dan Seberapa penting?

SEO kepanjangan dari Search Engine Optimization, artinya Optimalisasi pada Website, agar setiap postingan yang kita buat diposisikan atau diletakkan oleh Situs Mesin Pencari (Google, Yahoo, Bing, dll) di Halaman utamanya. Kemudian On-Page artinya: kita memaksimalkan Optimasi pada bagian dalam Website.
Kemudian, jika kita melakukan SEO-Page dengan tepat, maka kita akan dapat banyak pengunjung.

Bagaimana Caranya?

Ada beberapa point yang penting, dan sudah saya terapkan pada Website ini.
SEO On-Page: 9 Cara Paling Ampuh
#1. Domain yang friendly. Buatlah nama  domain Website Anda yang lebih bersahabat, jangan terlalu panjang, tidak rumit, mudah diingat, dan mudah dihafal.
#2. Judul. Point yang sangat penting bahkan bagian vital. Tuliskan Judul pada setiap Posting yang Anda buat. Judul yang unik, menarik, heboh, sesuai dengan konten, dan tidak terlalu panjang berkisar antara 50-60 karakter saja.
#3. Memberikan Deskripsi disetiap postingan Anda. Mengapa? dengan memberikan deskripsi, Mesin Pencari akan sangat mudah mengenali posting yang sudah Anda buat. Panjang Deskripsi Jangan melebihi 150 kata, jangan mengulang kata kunci lebih dari 2 kali.
SEO On-Page: 9 Cara Paling Ampuh
#4. URL yang friendly. Apakah Anda pernah menjumpai URL Website yang super rumit seperti ini: http://www.example.com/1663691?hl=ID&ref_topic=1724262 
Hindari penggunaan URL yang seperti ini, Gunakan URL yang lebih Friendly seperti:
http://kangbani.blogspot.com/cara-simpel-ganti-template-blogger/
http://kangbani.blogspot.com/2014/03/cara-ganti-template.html
#5. Berikan ALT Tag Img disetiap gambar yang Anda sertakan pada Artikel. Mesin pencari tidak bisa menerjemahkan tentang maksud gambar, namun setelah Anda memberikan beberapa keterangan untuk memberikan petunjuk kepada Mesin Pencari. Untuk cara memasang Alt Gambar, lihat gambar ini.
Alt Img
#6. Berikan kata cetak Tebal, Miring, atau Strong pada setiap kata kunci dan kalimat yang yang menunjukkan hal yang terpenting dalam Artikel.
#7. Konten  Berkualitas dan Informatif. Untuk apa Optimasi jika Artikel Anda tidak berkualitas alias Artikel Bodong. Artikel tidak saja berkualitas dan Informatif, namun ada hal yang lain lebih penting:
  • 100% Artikel Sendiri, 
  • Struktur Kalimat yang Baik,
  • Relevan dengan Audien Anda, dan 
  • Anda merasa Enjoy dengan semua topik Artikel yang Anda buat.
#8. Pasang Header. h1 untuk Judul Utama pada Halaman, h2 untuk Judul Utama pada Artikel, dan  Jadikan h3 pada bagian sub judul.
#9. Percepat Loading Website Anda. Caranya mudah, carilah template yang super SEO plus Responsive yang Ringan dan hindarkan pemasangan iklan terlalu banyak.

Demikian Cara-cara sederhana Ala saya tentang Cara Mengoptimasi Website dengan SEO On-Page. Terapkan semua yang diatas, InsyaAllah  Posisi Artikel Anda akan menjadi lebih Keren di Mata Google, atau yang lainnya. Semoga Bermanfaat!

Refrensi: brand-lounge.nrdigitalbranding.com, moz.com
    Bookmark and Share it:

    0 Comments

    Jangan sakiti perasaan Admin dengan tautan link hidup dan komentar liar.

    Konversi Kode Emoticon

    Copyright © 2014. Bani Fahmi - All Rights Reserved | Designed by Fahmi Muhammad Back to Top